Halal Bihalal Bersama Warga Kelurahan Nambangan Lor, Wali Kota Ajak Masyarakat Ikut Dukung Pembangunan Kota
MADIUN - Wali Kota Madiun, Dr. Maidi, menghadiri acara halal bihalal bersama warga Kelurahan Nambangan Lor pada Sabtu (26/4) malam.
Kegiatan tersebut menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Wali Kota Dr. Maidi mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kerukunan antarwarga.
“Kerukunan adalah kunci utama dalam membangun lingkungan yang nyaman dan harmonis. Mari kita saling menghargai, saling membantu, dan mempererat persaudaraan,” terang wali kota.
Tak hanya itu, Dr. Maidi juga mendorong warga untuk aktif berpartisipasi dalam pembangunan Kota Madiun.
“Pembangunan kota tidak bisa berjalan maksimal tanpa keterlibatan masyarakat. Mari kita bersama-sama aktif berkontribusi, menjaga lingkungan, dan mendukung program-program pemerintah demi Madiun yang lebih maju dan sejahtera,” tambahnya.
Wali Kota menyampaikan harapannya agar melalui momentum halal bihalal ini, semangat kebersamaan dan gotong royong antarwarga semakin kuat.
Dirinya berharap Nambangan Lor dapat menjadi contoh kelurahan yang guyub, kreatif, dan berdaya saing tinggi di Kota Madiun.
Acara berlangsung dalam suasana penuh kehangatan dan keakraban, ditutup dengan doa bersama serta ramah tamah antara warga dan jajaran pemerintah kota.
(Rams/kus/diskominfo)
Baca berita selengkapnya di
http://madiunkota.go.id/
#pemkotmadiun #madiun
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik
#106tahunkotamadiun
#pesonadunia
#indonesia #indonesiabagus
#madiun2025
#agendakotapendekar
2024 © by Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Madiun